Mimpi-mimpi buruk pada orang gangguan rohani
Mengapa, ketika pasien yang terkena gangguan rohani memulai perjalanan pengobatan, ia mengalami mimpi-mimpi buruk yang menakutkan?
**Jawaban:**
Karena gangguan rohani pada dasarnya lemah, dan hanya menjadi kuat ketika beberapa pasien mengabaikan ruqyah syar'iyyah (pengobatan dengan bacaan Al-Qur'an), sehingga mereka (gangguan tersebut) dapat menguasai tubuh. Ketika pasien mulai menggunakan ruqyah dan memulai perjalanan pengobatan, gangguan tersebut mulai terguncang, merasa bahwa akhirnya sudah dekat, dan mencoba berbagai cara untuk bertahan, termasuk menakuti pasien melalui mimpi-mimpi yang menakutkan. Bahkan, bisa sampai pada ancaman. Jika pasien terus menjalankan program pengobatannya—dan inilah yang benar—maka gangguan itu akan runtuh dan mimpi-mimpi tersebut berubah dari yang menakutkan menjadi tangisan dan lari dari mereka. Banyak yang mungkin pernah mengalami hal ini. Maka, jangan takut, kalian yang mengalami mimpi-mimpi seperti ini, karena itu hanyalah tipu daya dari setan untuk menakut-nakuti orang yang beriman.
_Disampaikan oleh Syeikh Abu Hammam Ar-Raqi._
⌨️Rudi Abu Humairah
📮Pojok Yang Haus Ilmu Ruqyah Syar'iyyah
Republish: Ruqyah QHI Klaten
Dedi Saputra, CAHTM